Mbak Titik
EBook : Rp. 80.000
Buku : Rp. 70.000
oleh Maria A.Sardjono
Pada awalnya tatkala Titik masih remaja dan berkenalan dengan kakak beradik bernama Abimanyu dan Danu Saputro, ia langsung tertarik kepada Danu Saputro, sang adik. Tetapi tatkala ia mengetahui bahwa si ganteng itu banyak diminati gadis lain dan bahkan salah seorang di antaranya melirik curiga kepadanya, Titik pun menyingkirkan daya tarik itu jauh-jauh dari dirinya. Dan kemudian dibiarkannya Abimanyu mendekatinya sampai akhirnya ketika hubungan mereka berdua semakin berkembang, pernikahan adalah suatu jawab untuk mewadahi percintaan mereka. Namun enam tahun kemudian sesudah lebih dari satu tahun Abimanyu meninggal dunia, Danu Saputro muncul lagi dan mempersembahkan hatinya. Maka api lama pun mulai menyala kembali. Akan tetapi Titik tak pernah mau merengkuhnya. Bahkan mengakuinya bahwa ia pun mencintainya, juga tidak. Sebab pertama, keluarga Danu terutama ibunya tak pernah menyukainya. Titik tak ingin mengulangi kepahitan yang dirasainya bersama Abimanyu dulu. Sebab kedua, ia ingin tetap menunjukkan citra sebagai seorang istri yang setia. Jadi cinta Danu pun ditolaknya. Untuk itu, ia telah berdusta. "Tidak. Aku tak mencintaimu!" begitu jawabnya.
Halaman 223 Pages
Bahasa Indonesia
Pre Order Pengiriman buku ini akan diproses dalam estimasi waktu 14-20 hari kerja
  • ROMANSA